K3 2020

TPS Terima Penghargaan K3 di Tahun 2020

 

 

PT Terminal Petikemas Surabaya (TPS) kembali memperoleh penghargaan atas kinerjanya di tahun 2019 pada bidang Keselamatan Kerja dengan kategori Kecelakaan Nihil (zero accident award).

Penghargaan ini disampaikan oleh Menteri Tenaga Kerja - Ibu Ida Fuziah pada tanggal 08 Oktober 2020 secara daring dan Bradja Patriam selaku HSSE Manajer hadir mewakili Manajemen TPS dalam acara penganugerahan penghargaan ini. 

Penghargaan untuk kategori Kecelakaan Nihil diberikan kepada 1237 perusahaan di Indonesia berdasarkan beberapa kriteria antara lain melalui uji petik di beberapa wilayah serta laporan lembaga Audit SMK3 dan salah satunya adalah tidak terjadi kecelakaan kerja minimal dalam jangka waktu 3 tahun berturut-turut di wilayah kerja perusahaan. 

HSSE Manager, Bradja Patriam menyatakan bahwa capaian ini adalah hasil dari upaya maksimal segenap pegawai dan pemangku kepentingan dalam penerapan sistem manajemen K3 di TPS. Ucapan terima kasih dan apresiasi disampaikan atas segala dukungan yang diberikan.

“Manajemen TPS terus berkomitmen dalam menerapkan sistem manajemen K3 secara konsisten dan berkesinambungan di seluruh operasi perusahaan. Diterimanya penghargaan menjadi pemacu semangat dan motivasi Manajemen PT TPS untuk terus meningkatkan perlindungan terhadap tenaga kerja yang tentunya akan berimbas pada mutu serta produktivitas kerja’’ tutup Bradja.


Berita Terkini